Jumat, 24 Maret 23

Tiga Tahun Mandek, Demokrat Bogor Belum Pastikan Muscab

BOGOR – Mesin politik Partai Demokrat Kota Bogor sudah empat tahun mandek. Pasalnya, masa bakti kepengurusan Ketua DPC Partai Demokrat Kota Bogor Adhi Daluputra telah berakhir sejak tahun 2012 lalu. Dampak dari belum pastinya waktu pelaksanaan Musyawarah cabang (Muscab) Kota Bogor hingga saat ini, kinerja mesin partai tidak berjalan optimal karena beberapa program kerja belum teragendakan.

“Ya, sudah tiga tahun ini kepengurusan Partai Demokrat Kota Bogor sudah selesai,” tukas anggota DPRD yang juga pengurus partai berlambang bintang mercy, Mulyadi kepada indeksberita.com di halaman gedung dewan usai rapat paripurna, Jumat (19/8/2016).

Ditanya soal kendali organisasi, Mulyadi menyampaikan sampai saat ini, jajaran pengurus hanya menunggu instruksi dari DPP yang kemudian diteruskan ke DPD Jawa Barat dan selanjutnya ke DPC. Sejauh ini, DPP Partai Demokrat masih belum memberikan sinyalemen keterangan waktu muscab.

“Hal itu karena kepengurusan saat ini demisioner. Jadi, kegiatan partai menunggu instruksi dari atas melalui DPP kemudian DPD Jabar dan DPC,” tuturnya.

Terkait siapa saja nantinya yang akan maju menggantikan ketua sebelumnya Adhi Daluputra, politisi Fraksi Demokrat Kota Bogor ini menyatakan kesiapannya bila didukung kader.

“Saya tidak berniat maju. Tapi, jika jajaran pengurus dan kader meminta, saya akan jalankan amanah itu. Namun, sejauh ini kapan akan dilakukan muscab masih belum ada kepastian,” kata Mulyadi.

Keterangan senada disampaikan Wakil Sekretaris DPC Partai Demokrat Kota Bogor, Maulana.

“Terkait Muscab Kota Bogor, pelaksanaannya setelah digelar Musda Jabar. Tapi, kapan digelarnya Musda Jabar, kami juga belum mendapat informasi. Kemungkinan dalam tahun ini. Kandidat Ketua DPD Jabar, baru satu nama yang sudah dikabarkan akan maju yakni anggota DPR RI asal dapil Depok-Bekasi, Irvan Suryanegara,” tuntasnya. (eko)

- Advertisement -
Berita Terbaru
Berita Terkait