Presiden: Memaparkan Capaian Pembangunan Bukan Pencitraan, Tetapi Membentuk Masyarakat Sadar Informasi

0
27
Presiden Jokowi Widodo dan Ibu Iriana di Surabaya (9/2) dalam perayaan Hari Pers Nasional 2019. (Foto Biro Pers Sekretariat Presiden)

Presiden Joko Widodo yang akrab dipanggil Jokowi menghadiri puncak peringatan Hari Pers Nasional Tahun 2019, yang diadakan di Grand City Convention and Exhibition Hall, Surabaya-Jawa Timur, pada Sabtu, 9 Februari 2019. Dalam kesempatan tersebut, Presiden yang didampingi Ibu Negara Iriana Joko Widodo, menjelaskan bahwa apabila pemerintah memaparkan tentang capaian pembangunan, jangan serta merta dianggap pencitraan atau kampanye, tetapi untuk membentuk masyarakat sadar informasi.

Menurut Presiden hal tersebut perlu diungkapkan, agar masyarakat mendapat informasi yang jelas dan ikut memanfaatkan capaian pembangunan yang ada, serta membangun optimisme atas apa yang akan diperjuangkan bersama.

“Janganlah terburu-buru itu dianggap sebagai pencitraan atau kampanye. Itu adalah bagian dari upaya membentuk masyarakat yang sadar informasi. Dan saya berharap media menjadi amplifier atas informasi tentang pembangunan, termasuk kekurangan yang harus kita benahi bersama-sama,” ungkap Presiden.

Dalam Perayaan Hari Pers Nasional 2019 itu pula, Presiden mengajak insan pers untuk terus meneguhkan jati dirinya sebagai sumber informasi yang akurat bagi masyarakat, mengedukasi masyarakat, dan meneguhkan jati dirinya untuk tetap melakukan kontrol sosial dan memberikan kritik konstruktif. Selain itu, Presiden juga menegaskan bahwa pemerintah menjamin prinsip kemerdekaan pers dan kebebasan berpendapat.

“Kebebasan yang dipandu oleh tanggung jawab moral, kebebasan yang beretika, dan kebebasan sebagaimana yang diatur dalam Undang-Undang Pers dan Undang-Undang Penyiaran,” urai Presiden.

Di akhir sambutannya, Presiden tak lupa menyampaikan ucapan selamat kepada para insan pers nasional di seluruh Tanah Air. Presiden juga memberikan apresiasinya kepada para penerima Anugerah Jurnalistik Adinegoro.

“Kepada rekan-rekan media yang hadir di sini, dan yang sedang bertugas di seluruh pelosok negeri. Saya sampaikan Selamat Hari Pers. Teruslah berkontribusi untuk kejayaan negeri kita tercinta,” ucap Presiden.