Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Provinsi DKI Jakarta menjadwalkan tes kesehatan bagi pasangan calon gubernur dan calon wakil gubernur pada pemilihan gubernur pada Pilkada 2017 mendatang pada pekan ini. Tes kesehatan akan dilakukan di Rumah Sakit Angkatan Laut (RSAL) Mintohardjo, Jakarta Pusat.
“Pemeriksaan (kesehatan) hari Sabtu dan Minggu, tanggal 24-25 September itu berkaitan. Jadi dimulai 24 September kemudian tanggal 25 September. Kemungkinan kalau juga belum selesai sampai dengan minggu,”ujar Ketua KPUD DKI Jakarta Sumarno di Kantornya, Jalan Salemba Raya, Jakarta Pusat, Kamis (22/9).
Sumarno menuturkan, KPUD DKI Jakarta telah menyampaikan jadwal pemeriksaan kesehatan dan buku panduan pemeriksaan kesehatan kepada pasangan calon kepala daerah saat mendaftar.
“Kemarin sudah kita informasikan dan jadwalnya sekaligus buku panduan pemeriksaan kesehatan dan persiapan yang harus dilakukan. Sudah disampaikan,”imbuhnya.
Lebih lanjut, kata Sumarno pihaknya telah berkoordinasi dengan RSAL Mintohardjo untuk melakukan pemeriksaan kesehatan kepada pasangan cagub-cawagub.
“Jadi rumah sakit sudah mempersiapkan antisipasi empat pasangan calon, tapi kalau cuma ada tiga atau dua pasangan calon saja, itu pasti sudah siap,” ungkapnya.